KoinWorks persembahkan karya kreatif untuk apresiasi peminjam

KoinWorks persembahkan karya kreatif untuk apresiasi peminjam

Peserta pameran karya seni “ARTificial Intelligence”. (Antara)

Jakarta (Antara) - KoinWorks yang merupakan startup peer to peer lending mengadakan pameran karya seni yang bertajuk ARTificial Intelligence yang bertempat di Glass House, The Ritz-Carlton, Jakarta ini merupakan bentuk apresiasi dari KoinWorks bagi para peminjamnya.

ARTificial Intelligence ini melibatkan 7 partisipan dari Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Tangerang, BINUS International, dan BINUS Northumbria School of Design (BNSD), di mana mereka mengkombinasikan material dari peminjam KoinWorks untuk dijadikan karya seni. Acara ini berlangsung hingga tanggal 30 April dan 8 karya seni tersebut akan dipamerkan di penjuru Pacific Place, mulai dari lantai GF, lantai 1, lantai 2, lantai 3, dan lantai 5.

Acara ARTificial Intelligence ini merupakan bentuk apresiasi KoinWorks sekaligus sebagai wujud dukungan untuk perkembangan perekonomian Indonesia dengan memajukan bisnis UKM. Sebagaimana karya seni yang memiliki cerita dan makna di baliknya, bisnis pun memiliki kisah perjuangan yang bermakna di balik pengembangannya. Perjuangan mereka berusaha kami rangkum lewat karya seni dan semoga bisa menginspirasi pelaku UKM lainnya untuk terus maju, ujar Benedicto Haryono, Co-Founder & CEO KoinWorks.

Ketujuh mahasiswa kesenian yang dilibatkan untuk mengubah produk peminjam menjadi karya seni berada di bawah bimbingan Ibu Yani Mariani Sastranegara sebagai mentor, seniman legenda yang juga merupakan alumni Lembaga Pendidikan Kesenian Jakarta (LPKJ), atau yang sekarang dikenal dengan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) dari tahun 1974 hingga 1981. Ibu Yani juga pernah menyelenggarakan eksibisi seni yang bernama Galeri Lontar di Jakarta pada tahun 2002 silam. Beliau juga pernah berpartisipasi dalam eksibisi seni internasional yang diselenggarakan di Venice Biennale, Italia.

Mahasiswa yang turut berpartisipasi dalam pembuatan karya seni ini antara lain mahasiswa UMN yakni Ismi Ulfah yang turut berpartisipasi dalam mengubah produk dari Jaxine Collections menjadi karya seni dengan judul The Exploding Mind. Nathanael Ivan menangani produk dari Batik Pelangi yang diberi judul Stay Strong, Stay Beautiful. Sarah Madya juga mengolah produk dari Batik Pelangi menjadi karya seni yang berjudul The Hidden Soul. Adapun Vico Novianto mengubah produk Dane and Dine menjadi karya seni dengan judul Just Take The First Step.

Sementara itu, mahasiswa BNSD seperti Alliya Dhiachandra menangani produk dari Aniki Cosplay yang diberi judul A Tale of The Imprisoned Hero, Jesslyin yang juga mewakili BNSD memberi judul The Islands of Coffee untuk karya seni ciptaannya yang dibuat dengan produk Kopikina. Dan terakhir, mahasiswi BINUS International yang bernama Audrey Tampi mengubah produk dari Coklat16 menjadi karya seni yang bertajuk The Melting Komodo.

Kami dengan bangga dapat berpartisipasi dalam acara ARTificial Intelligence ini, bersama dengan KoinWorks kami mengajak mahasiswa dan mahasiswi untuk belajar, memahami serta memiliki kesempatan menuai pengalaman dari para Mentor dengan tujuan dapat mengenal berbagai bidang karya Seni, ujar Minaldi Loeis, Dean of BINUS Northumbria School of Design and Dean of Creative Media and Technology.

Hal senada juga disampaikan Yusup S. Martyastiadi, Ketua Program Studi DKV UMN mengenai ajang ini, Kami berbangga dapat berperan serta dengan mengajak segenap jiwa muda insan kreatif mahasiswa kami di DKV UMN untuk mendapatkan pengalaman kebebasan berekspresi melalui seni dan budaya.

KoinWorks memberikan akses terhadap layanan finansial yang terjangkau bagi setiap lapisan masyarakat lewat sistem teknologi informasi. Sebagai startup peer to peer lending yang melayani berbagai kebutuhan finansial, KoinWorks juga ingin menunjukkan bahwa terdapat tujuan yang nyata di balik tujuan peminjaman para peminjamnya, sehingga mampu membuka mata para pendana bahwa orang-orang seperti merekalah yang perlu dibantu dalam hal pendanaan.

Lewat acara inilah, KoinWorks juga mengadakan penggalangan dana untuk membangun pendidikan di Indonesia  melalui setiap karya seni yang dipilih. Acara ARTificial Intelligence ini juga menjadi bukti komitmen KoinWorks dalam memberdayakan bisnis UKM dan dukungan terhadap kemajuan pendidikan Indonesia.

Pewarta : prwire
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2017